OBORMOTINDOK.CO.ID. LUWUK— Sebagai bentuk pencegahan meluasnya virus corona, Bakal Calon Bupati Banggai Ir H. Amiruddin Tamoreka menghimbau agar warga masyarakat Banggai tetap waspada dan berhati-hati serta selalu menjalankan prosedur kebersihan yang dianjurkan, serta mengindari kegiatan berkumpul, hal-hal ini dapat memutus mata rantai penyebaran Covid-19 atau Corona.
Walau saat ini Kabupaten Banggai masih dalam posisi zero persen Corona, namun Amirudin Tamoreka terus mengingatkan kepada warga masyarakat Kabupaten Banggai untuk tetap waspada dan terus menjaga kebersihan.
“Mari kita menjaga kebersihan diri sendiri dan lingkungan sebagai tindakan preventif melawan covid- 19 sering mencuci tangan dengan sabun, makan makanan bergizi tinggi dan bervitamin agar kita selalu sehat sehingga tumbuh mampu melawan penyakit, serta mengunakan masker saat ingin berpergian, ”himbaunya.
Dengan adanya himbauan pemerintah pusat terkait virus covid- 19 atau Corona tersebut, sementara waktu sejumlah kegiatan yang menjadi agenda Amir-Furqan terpaksa harus ditunda sampai waktu yang telah di putuskan pemerintah pusat.
“Untuk sementara semua agenda yang sudah terjadwal terpaksa harus kami tunda dulu, sebab ini menyangkut kesehatan, sebagaimana penyampaian pemerintah pusat, waktunya belum kita tau sampai kapan berakhirnya himbauan pemerintah terkait virus corona ini,”jelasnya.
Tempat terpisah adik kandung Amirudin Tamoreka, Ir Sugianto Tamoreka saat dimintai keterangan mengakui, bahwa sejumlah agenda kegiatan yang telah menjadi program Amirudin terpaksa harus di tunda, alasannya adalah bahwa kita harus patuh terhadap himbauan pemerintah pusat dalam hal ini persiden Indonesia Joko Widodo.
“Kami harapkan teman-teman sahabat Amir-furqan untuk tetap menghargai himbauan pemerintah pusat, sebab virus corona ini memang lagi menjadi perhatian dunia dan sangat berbahaya, pemerintah pusat telah mengeluarkan surat himbauan kepada seluruh masyarakat untuk tidak membuat kegiatan-kegiatan yang sifatnya berkumpul, “tegasnya.
Ia mengatakan, terkait virus corona tersebut, Salah satu kegiatan yang terpaksa harus tertunda adalah kegiatan jalan sehat yang rencana akan digelar di Kecamatan Moilong dan Kecamatan Bunta, serta masih banyak lagi kegiatan yang terpaksa harus kami hentikan dulu untuk sementara sampai waktu yang belum ditentukan.
“kegiatan jalan sehat kami sudah putuskan untuk belum kami buat, kami sangat menanggapi serius virus corona ini, dan himbauan Pemerintah pusat harus kita hargai dan kita wajib patuh terhadap kondisi ini,”katanya lagi.
Walau begitu, pihaknya terus melakukan komunikasi dan koordinasi bersama semua tim relawan AT serta masyarakat Kabupaten Banggai walau hanya dengan melalui via telpon, “untuk sementara kami terus melakukan silaturahmi dengan teman-teman AT dan masyarakat Banggai hanya melalui handpone, ini kami lakukan agar komunikasi silaturahmi tetap terjalin,”pungkasnya. (aa)