Bupati dan Wabup Morut ikuti peringatan Hari Otonomi Daerah 2022, Mendagri: Otda untuk kemandirian daerah

oleh
oleh

OBORMOTINDOK.CO.ID. Kolonodale– Menteri Dalam Negeri Tito Karnavian menekankan bahwa pelaksanaan otonomi daerah dimaksudkan untuk meningkatkan kemandirian daerah serta meningkatkan kesejahteraan rakyat.

Hal tersebut disampaikan Mendagri saat memberikan sambutan pada peringatan Hari Otonomi Daerah ke XXVI tahun 2022 yang dilakukan secara virtual langsung dari Kantor Kementerian Dalam Negeri di Jakarta, Senin (25/4/2022).

Bupati Morowali Utara Delis Julkarson Hehi dan Wakil Bupati H. Djira K mengikuti acara tersebut dari Ruang Pola Kantor Bupati Morut di Kolonodale.

Saat itu hadir pula Wakapolres Morowali Utara Kompol H. Amri, Pabung Kodim 1311 Morowali Mayor Inf Lanto N. Toparena, pejabat yang mewakili Kacabjari Kolonodale serta Staf Khusus Bupati Yalbert Tulaka.

HUT Otonomi Daerah kali ini mengambil tema “Dengan semangat otonomi daerah kita wujudkan ASN yang proaktif dan berakhlak dengan membangun sinergi pusat dan daerah dalam rangka mewujudkan Indonesia Emas 2045”.

Menurut Mendagri, secara filosofis tujuan dilaksanakannya otonomi daerah dengan mendelegasikan sebagian kewenangan, sebagian urusan pemerintahan yaitu urusan pemerintahan konkuren, sejatinya untuk memastikan daerah mencapai kemandirian fiskal dengan menggali berbagai potensi sumber data yang dapat meningkatkan pendapatan asli daerah (PAD) serta memacu terjadinya percepatan dan pemerataan pembangunan.

“Setelah 26 tahun berlalu, otonomi daerah telah memberikan dampak positif. Hal ini dibuktikan dengan adanya percepatan pembangunan yang ditandai dengan meningkatnya angka index pembangunan manusia (IPM), bertambahnya PAD dan bertambahnya fiskal daerah,” jelasnya.

Kepada daerah yang masih rendah PAD-nya Mendagri Tito Karnavian minta agar melakukan terobosan dan berinovasi untuk menggali berbagai potensi yang dapat memberikan nilai tambah serta meningkatkan PAD bahkan melebihi TTDD (transfer ke daerah dan Dana Desa) tanpa melanggar hukum dan birma yang ada serta tidak memberatkan rakyat.

BACA JUGA:  Presiden Berterima Kasih atas Kontribusi NU Jaga NKRI dan Pancasila

Mendagri juga menyampaikan apresiasi dan terima kasih kepada daerah otonomi baru (DOB) yang telah berhasil meningkatkan pendapatan asli daerah dan kemampuan fiskalnya.

Acara puncak peringatan Hari Otda ini juga dimeriahkan dengan launching Sistem Informasi Laporan Penyelenggaraan Pemerintahan Daerah (SI KPPD) versi 1.1 dan Konsultasi Virtual (Kovi) Otda. (MC)