OBORMOTINDOK.CO.ID. Batui– Innalillahi wa Inna Ilaihi Raji’un, kabar duka datang dari Kecamatan Batui. Dirhan Palana (55), tokoh pemuda yang akrab disapa Dirhan, telah meninggal dunia.

Dirhan dikenal sebagai ketua buruh di Pelabuhan Batui dan pernah menjabat sebagai ketua Karang Taruna Kelurahan Lamo, Kecamatan Batui.

Dirhan, yang juga merupakan aktivis dalam berbagai organisasi di Batui, wafat di RSU Luwuk pada Selasa Malam (23/07/2024) pukul 21:30 WITA. Menurut informasi dari keluarga, jenazah almarhum akan disemayamkan di rumah duka di Kelurahan Lamo, Kecamatan Batui.

Kabar meninggalnya tokoh pemuda Batui ini cepat menyebar di kalangan masyarakat setempat.

“Besok pagi rencananya akan dimakamkan, mohon doanya semoga semuanya lancar,” ujar Tono, salah satu sahabat almarhum.

Kepergian Dirhan meninggalkan duka mendalam bagi warga Kecamatan Batui, khususnya di Kelurahan Lamo.

Almarhum dikenal sebagai sosok yang baik dalam bergaul. Semoga Dirhan mendapatkan tempat yang layak di sisi Allah SWT dan masuk ke dalam surga-Nya. Kepada keluarga dan rekan-rekan yang ditinggalkan, semoga diberikan ketabahan dalam menghadapi cobaan ini. Amin.**

*) Ikuti berita terbaru Obormotindok.co.id di Google News

ombatui