OBORMOTINDOK.CO.ID. Palu- Gubernur Sulawesi Tengah Haji Rusdy Mastura meminta pihak berkait untuk membenahi semua organisasi cabang olah raga agar berjalan baik dan menghasilkan prestasi gemilang.

“Kalau organisasinya, akan menetapkan program yang baik pula. Dan, pasti akan membuahkan prestasi yang baik,” kata Gubernur sewaktu menerima atlet panahan, Rabu, 13 Oktober 2021.

Atlet panahan yang bertemu Gubernur adalah Basri Sido, Nanda Permana Putra Ali, Moh. Irwan, Niang Adryani, dan Kartini Raduah Pratiwi.

Basri Sido menyampaikan bahwa pemerintah perlu membina atlet panahan agar ke depan bisa berprestasi lagi di berbagai level kompetisi.

Gubernur bersyukur dalam PON di Papua, Sulawesi Tengah sudah mendapat 1 emas , 4 perak , dan 6 perunggu.

“Saya melihat sendiri KONI melayani atlet dengan baik di Papua,” kata Gubernur.

Pada PON di Medan ke depan, Gubernur menargetkan Sulawesi Tengah meraih 1 emas.

Gubernur juga menyampaikan bahwa bantuan untuk kegiatan olahraga ke depan akan dijalankan melalui satu pintu, yaitu KONI.

“Saya meminta seluruh cabang olah raga mengajukan program dan kegiatan kepada KONI. Pemerintah akan memberi bantuan pembinaannya melalui KONI.” (fn)

Phian