OBORMOTINDOK.CO.ID,Luwuk – Pihak RSUD Luwuk telah melakukan pemeriksaan terhadap tiga orang yang berasal dari Kecamatan Batui Selatan. Ketiga warga tersebut dikabarkan pernah kontak dengan warga Ampana, Kabupaten Tojo Una-una yang dinyatakan positif berdasarkan rapid test RSUD setempat.
Namun berdasarkan hasil rapid test yang dilakukan pada hari ini, Rabu (8/4/2020) ketiga warga Batui Selatan tersebut dinyatakan negatif. Juru bicara Covid-19 Kabupaten Banggai, Nurmasita Datu Adam kepada wartawan menegaskan berdasarkan hasil rapid test, ketiganya dinyatakan negatif.
“Negatif semuanya,” kata Nurmasita, Rabu (8/4/2020).
Sebelumnya, warga Batui Selatan tersebut sempat menjadi heboh di media sosial lantaran dikabarkan telah terpapar covid-19 pasca kontak dengan seorang warga di Ampana yang dinyatakan positif. Keberadaan warga tersebut kemudian dilacak, dan dijemput petugas kesehatan untuk di bawah ke RSUD Luwuk dan dilakukan pemeriksaan.
Sejumlah pihak menyesalkan beredarnya kabar yang membuat warga yang diduga terpapar covid-19 menjadi korban tekanan sosial, akibat dugaan terpapar virus yang belum terkonfirmasi kebenarannya. (gt)