Hasil Swab Tujuh Orang PDP Asal Masama Dinyatakan Negatif

oleh
oleh

OBORMOTINDOK.CO.ID,Luwuk – Juru bicara penanganan Covid-19 Kabupaten Banggai Nurmasita Datu Adam sore ini Rabu (22/4/2020) menyampaikan hasil pemeriksaan Swab terhadap tujuh orang PDP asal Kecamatan Masama dinyatakan negatif.

Saat ini ketujuh orang yang dinyatakan PDP tersebut sementara di rawat di ruangan isolasi Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD). Menurut Nurmasita, berdasarkan informasi dari Dinas Kesehatan Provinsi Sulawesi Tengah, pasien yang sebelumnya dikabarkan sempat kontak dengan penjual kursi keliling asal Makassar tersebut negatif.

“Hari ini Dinkes Provinsi sudah menyampaikan bahwa hasil SWAB ke 7 PDP yang dirawat di ruang isolasi hasilnya Negatif,” kata Nurmasita.

Dijelaskan, rencananya, Kamis (23/4/2020) besok, akan dilakukan pemeriksaan Rapid Tes yang kedua kalinya terhadap 7 pasien tersebut.

“Jika hasilnya negatif akan lanjut isolasi dan terapi di rumah sampai minimal 14 hari dan dinyatakan sehat oleh tim medis,” pungkasnya. (gt)

 
BACA JUGA:  Pilkada Banggai Harus Tanpa Sengketa, Panji Beri Pesan Khusus untuk Kecamatan Batui