Isra Mi’raj, Dandim 1308 LB Ingatkan Prajurit Harus Netral

oleh
oleh

Obormotindok.co.id, Luwuk – Kodim 1308 LB menggelar peringatan Isra’ Mi’raj Nabi Muhammad SAW di Aula Kodim. Pada kesempatan itu, Dandim Letkol Inf Nurman Syahreda ingatkan prajurit harus netral.

Kegiatan ini dilaksanakan pada 8 April 2019, yang dihadiri pejabat teras Kodim 1308 LB, Kaminvetcad Luwuk Mayor Caj Ramli, Para Perwira Staf dan Danramil jajaran Kodim 1308/LB, Para Perwira Balakaju, Para Prajurit Bintara dan Tamtama, Ketua Persit KCK Cab. XXII Kodim 1308/LB serta para pengurusnya dan tamu undangan lainnya.

Pada kesempatan itu, Dandim 1308 LB Letkol Inf Nurman Syahreda mengatakan dalam sambutannya agar peringatan ini kita dapat mengambil makna dan dapat di implementasikan melalui sholat.

Ia juga mengingatkan tentang pelaksanaan Pileg dan Pilpres yang semakin dekat. “TNI harus netral, Prajurit harus menjaga dan pegang teguh Netralitas TNI, kepercayaan rakyat kepada TNI jangan kita sia siakan,” tegasnya.

Lanjutnya, pada peringatan Isra Mi’raj kali ini marilah kita sama-sama mengamalkan arti tentang perjalanan Isra dan Mi’raj Nabi Muhammad SAW dari masjidil haram ke masjidil Aqsa di Palestina. Selanjutnya menuju Sidratul Muntaha dan bertemu dengan Allah SWT.

Hikmah dari Isra mi’raj ini adalah melaksanakan perintah sholat 5 waktu yang langsung diperintahkan oleh Allah SWT tanpa melalui perantara malaikat Jibril. Tidak seperti ibadah-ibadah yang lain.

Oleh karena itu sholat tidak bisa ditinggalkan dalam keadaan apapun, karena sholat adalah ibadah yang paling utama.

Rasulullah SAW mengalami peristiwa Isra Miraj setelah mendapatkan kesedihan yang luar biasa. Nabi Muhammad SAW ditinggal wafat oleh orang-orang yang dicintainya. Isra Miraj ini juga menjadi salah satu mukjizat Nabi Muhammad SAW. (sel)

BACA JUGA:  Ini Rekomendasi Bawaslu Banggai Untuk Pemilu Lanjutan