Ketua PPK : Pemilihan di Batui dan Batui Selatan, Belum Bisa Besok !

oleh
oleh

OBORMOTINDOK.CO.ID, BATUI – Pendistribusian logistik kotak suara untuk wilayah Kecamatan Batui baru tiba malam ini sekitar pukul 00.20 wita Kamis 18 april 2019.

Pendistribusian logistik pemilihan umum langsung di kawal ketat pihak kepolisian, Kapolsek Batui Iptu Chandra dan panwaslu Kecamatan Batui. Sebanyak 280 kotak suara sudah masuk di PPK Kecamatan Batui.

Ketua PPK Kecamatan Batui Asep Hendra menjelaskan, saat ini kotak suara yang sudah berada di PPK sebanyak 280, dan masih kurang 5 lagi kotak suara untuk TPS 5 tambahan di Desa Uso untuk Daftar Pemilih Tambahan (DPTB).

“harusnya kotak suara yang masuk berjumlah 285 dari 228 bilik suara, tetapi saat ini jumlah kotak suara yang masuk hanya berjumlah 280 kotak suara saja, “ungkapnya.

Asep Hendra juga menyebutkan bahwa dirinya telah mendapat perintah langsung untuk membuat surat permohonan pemilu susulan sesuai petunjuk dari KPU Kabupaten Banggai.

Untuk saat ini, dipastikan Kecamatan Batui dan Batui Selatan belum bisa melangsungkan pemilu kamis (18/4) besok, dikarenakan kelengkapan kotak suara dari beberapa Kecamatan di Kabupaten Banggai masih ada kendala dan baru bisa dilakukan secara serentak menunggu kelengkapan tersebut.

“Untuk Kecamatan Batui dan Batui Selatan belum bisa besok, karena masih menunggu kelengkapan di Kecamatan Luwuk Selatan dan Luwuk Utara, baru akan dilakukan pemilihan susulan secara serentak”. Ujarnya.

Namun dirinya mengakui telah membuat surat permohonan dan menghubungi langsung KPU Kabupaten agar pelaksanaan pemilu dapat dilakukan secepatnya.

“Saya sudah menghubungi pak alwin dari WA (whatsapp, red) dan juga via telepon langsung, namun beliau menjawab, nanti ada info masih koordinasi dengan provinsi”. Akunya. (ydi/om)

BACA JUGA:  Parah!! Anak SD Disuruh Berkelahi Gurunya