OBORMOTINDOK.CO.ID. Batui– Kondisi Sekolah Madrasa Aliah Nurul Jihat Kecamatan Batui, saat ini sangat pemperhatinkan, pasalnya selain bangunan ruang kelas yang kurang, juga terdapat ruang bangunan kelasnya yang rusak parah.
Jika musim hujan sekolah Madrasa Aliah Nurul Jihat Batui sering terendam air.
Wakil Kepala sekolah Madrasa Aliah Nurul Jihat Batui Afandi Spd, saat ditemui membenarkan, kalau konsisi sekolah tersebut sangat pemperhatinkan, yang mana saat ini konsisi bangunan sekolah sudah banyak yang rusak, seperti plapon dan atap seng bangunan ruang kelas mulai banyak yang bocor, tidak hanya itu, sejumlah kaca candela di ruang kelas ada yang sudah peca-peca.
“Bangunan Sekolah Madrasa Aliah Nurul Jihat Batui ini selain kekurangan ruang kelas, kondisinya memang sudah banyak yang mulai terlihat rusak parah, plapon dan atap seng sudah banyak yang bocor-bocor, kaca jendela di sejumlah ruang kelas juga banyak yang sudah peca,”jelas Afandi.
Selain kondisi sekolah yang sudah terlihat rusak parah, Afandi juga mengakui sekolah Madrasa Aliah Nurul Jihat Batui juga membutuhkan sarana kompunter untuk kebutuhan proses ujian secara online bagi siswa.
“Sebenarnya masih banyak yang kurang di sekolah ini, selain bangunan yang rusak, fasilitas pendidikan juga masih kurang, seperti sarana kompunter untuk kebutuhan proses ujian secara online bagi siswa, itu juga kami sangat butuhkan,” Katanya.
Ia berharap ada donator yang dapat membantu memberikan sumbangan dalam rangka membangun ruang kelas dan fasilitas lainnya, karena kondisinya yang memang tidak menunjang lagi dalam rangka menjalankan proses belajar mengajar.(wn)
Discussion about this post