OBORMOTINDOK.CO.ID. Toili– Jajaran Polsek Toili, Polres Banggai, kembali berbagi sembako kepada warga berekonomi lemag. Kali ini, dua warga di Desa Tirtasari, Kecamatan Toili, Kabupaten Banggai, menerima paket sembako, Senin (10/8/2020).

Dipimpin langsung Kapolsek Iptu Candra SH, Program Senin Bersedekah kali ini menyentuh dua warga yang hidup dalam kondisi ekonomi lemah dan tuna netra.

Iptu Candra mengatakan, bantuan pertama diberikan pada Wayan Suwite (90) seorang lansia yang hidup sebatang kara di sebuah gubuk, dan sudah sakit-sakitan.

“untuk keperluan makan sehari-hari, nenek Sawite hidup bergantung pada uluran tangan keluarga dan tetangga sekitar,” ucap Iptu Candra.

Selanjutnya, kata mantan Kasat Narkoba Polres Banggai ini,
bantuan kedua diberikan ibu Rusni (34), yang merupakan seorang penyandang tuna netra dan tinggal bersama suami dan seorang anak.

“Mereka tinggal di sebuah rumah milik salah satu warga yang berbaik hati yang meminjamkan rumah kepada keluarga ini,” sebut Iptu Candra.

Perwira berpangkat dua balak ini menjelaskan, sedekah yang diberikan dalam bentuk sembako itu, sebagai bentuk kepedulian jajaran Polsek Toili, kepada warga yang kurang mampu/ekonomi lemah.

“Kami berharap bantuan ini bisa meringankan kebutuhan sehari-hari,” harap mantan Kapolsek Bunta ini.(HPB)

Phian