Plt Kepala Pertanahan Morowali Utara Lantik PPAT

oleh
oleh

OBORMOTINDOK.CO.ID, Morut – Pejabat Pelaksana Tugas Kepala Kantor Pertanahan Kabupaten Morowali Utara (Morut), Moh. Iqbal SH, M.Si melantik dan mengambil sumpah jabatan Pejabat Pembuat Akta Tanah (PPAT) Rosana Dewi Langelo SH, M.Kn. Selasa, (29/03/2022).

Pengambilan sumpah jabatan dan penandatanganan ini dilakukan di Kantor Pertanahan Kabupaten Morowali Utara yang terletak di Desa Tompira, Kecamatan Petasia Timur. PPAT Rosana Dewi Langelo,, S.H., M.Kn, berkedudukan di Kabupaten Morowali Utara.

“Selamat atas dilantiknya saudari, saya percaya bahwa saudari akan melaksanakan tugas dengan sebaik-baiknya sesuai dengan tanggung jawab yang dibebankan kepada saudari, semoga Tuhan Yang Maha Esa selalu melimpahkan taufik dan hidayahnya kepada saudari dalam menjalankan tugasnya,” Ucap Plt Kepala Kantor Pertanahan Kabupaten Morowali Utara, Moh Iqbal.

Dengan pelantikan ini, Rosana akhirnya menambahkan namanya dalam daftar PPAT di Kabupaten Morowali Utara, Provinsi Sulawesi Tengah.(MC)

 
BACA JUGA:  Bangunan Pasar di Tinangkung Roboh Diterjang Angin Kencang Disertai Hujan