OBORMOTINDOK.CO.ID. Sulteng— Kepolisian Daerah (Polda) Sulawesi Tengah (Sulteng) mengelar perencanaan penanaman pohon Ebony  dalam rangka menindak lanjuti program Kapolri, dengan tema “Polri Peduli Penghijauan”.

Diketahui pohon Ebony, atau yang dikenal dengan pohon kayu hitam, merupakan pohon yang memiliki nilai jual tinggi dan pohon khas Provinsi Sulawesi Tengah.

Guna memantapkan perencanaan tersebut, digelarlah rapat koordinasi (rakor) Gerakan Cinta Ebony Dalam Rangka Penghijauan Kota yang bertujuan mempersiapkan pencanangan Komunitas Cinta Eboni Sulteng, yang dipimping langsung oleh Kombes Pol. Imam Setiawan, S.IK., diruang kerjanya, Kamis (23/01).

Rakor dihadiri Dirresnarkoba Polda Sulteng, pejabat Ditlantas Polda Sulteng, Kepala Dinas Perhubungan Kota Palu, Dinas Kehutanan dan beberapa komunitas otomotif di Kota Palu.

Kombes Pol. Imam Setiawan, S.IK meminta kepada semua pihak yang terkait untuk bersama-sama menyukseskan penanaman pohon Eboni oleh komunitas otomotif Sulteng dalam wadah kegiatan Komunitas Cinta Ebony

Sebagai langkah awal, kata Dia, pada tahap pertama akan dilakukan penanaman 100 bibit pohon Ebony di taman median jalan Prof. M. Yamin, Kecamatan Palu Selatan, sepanjang kurang lebih dua kilometer.

Imam manambahkan untuk pelaksanaan penanaman pohon masih menunggu petunjuk lanjut dari Kapolda Sulteng.

Sedangkan untuk bibit pohon, Dinas Kehutanan Sulteng akan menyiapkan bibit-bibit eboni yang unggul.

Direktorat Lantas sendiri bertuga untuk menjaga tanaman supaya tidak rusak dengan  menyiapkan 100 kerangka pagar pohon.

Sementara itu, Dinas Lingkungan Hidup Kota Palu bersama-sama Komunitas Otomotif Sulteng akan melakukan perawatan dan penyemprotan dan memberikan label 3K (kutanam, kurawat dan kujaga).(dw/om)

ombatui