OBORMOTINDOK.CO.ID. Luwuk— Satgas Covid-19 Kecamatan Batui bersama Forkopimcam setempat menggelar rapat koordinasi, Sabtu (17/7). Pertemuan itu membahas pencegahan dan penanganan pandemi di wilayah Batui.
Pertemuan itu menindaklanjuti Surat Edaran Bupati Banggai Nomor 440/1399/Din.Kes. Pertemuan itu juga dihadiri Kepala Puskesmas Batui, dan para lurah serta kepala desa.
Sekretaris Kecamatan Batui Muslih B. Ading mengatakan, pihaknya telah memberdayakan pos PPKM di desa dan kelurahan, bahkan edukasi dan pemahaman terkait Covid-19 telah disampaikan kepada masyarakat. Satgas Covid-19 dan Forkpomcam juga menyosialisasikan dan menyebarluaskan surat edaran Bupati kepada khalayak di sejumlah tempat umum.
Masyarakat juga diimbau agar menggunakan masker. Bahkan, Safgas Covid-19 dan Forkopimcam juga menyemprotkan disinfektan di rumah warga dan tempat pelayanan umum seperti rumah ibadah dan kantor pemerintah, serta perbankan.
Tidak hanya itu, kata dia, pihaknya juga melakukan swab antigen kepada pasien yang diduga punya gejala Covid-19. Forkompimcam dan Satgas Covid-19 menerapkan tracing, pelacakan, dan perawatan. Tim juga memberikan tanda seperti pamflet di rumah warga yang telah dinyatakan terkonfirmasi positif Covid-19.
Di sisi lain, Satgas Covid-19 Kecamatan Batui bersama unsur Forkopimcam mendistribusikan bantuan Bupati Banggai berupa bahan pokok kepada warga yang terkonfirmasi positif Covid-19 da menjalani isolasi mandiri di rumah.
“Untuk tahap pertama ada 19 paket bantuan yang telah dibagikan kepada 19 kepala keluarga yang telah menjalani Isolasi Mandiri,” jelas Musli, Minggu, (18/07). (ydi)