Sebelum Patroli, Kapolres Banggai Cek Suhu Tubuh Anggota

oleh
oleh

OBORMOTINDOK.CO.ID. Luwuk– Sebagai bentuk pencegahan terhadap penyebaran virus corona (Covid-19), Kapolres Banggai AKBP Budi Priyanto, mengecek langsung suhu tubuh anggotanya.

Pengecekan suhu tubuh dengan menggunakan alat Thermo Gun itu dilakukan Kapolres kepada anggota yang melaksanakan patroli malam minggu di Mapolsek Luwuk, Sabtu malam (18/4).

Orang pertama di Mapolres Banggai ini menjelaskan, pengecekan suhu tubuh itu dilakukan untuk melihat langsung kondisi personel sebelum melaksanakan tugas patroli malam hari.

“Alhamdulillah suhu tubuh seluruh anggota masih normal, tidak ada di atas 37 derajat celcius,” ucap Budi.

Perwira dua melati itu mengatakan, kegiatan tersebut sebagai bentuk antisipasi pencegahan penyebaran virus Covid-19 atau virus corona kepada anggota.

“Jika ditemukan ada yang mengalami demam, maka disarankan untuk melakukan pemeriksaan lebih lanjut,” ujarnya.

Kapolres Budi juga mengimbau anggotanya agar selalu menjaga kesehatan dan kebersihan ruangan kerja dan lingkungan rumah.

“Kami juga minta masyarakat agar tidak panik serta selalu mematuhi protokol pemerintah terkait pencegahan virus corona,” imbaunya.(HPB)

 
BACA JUGA:  Zainal Kembali Dorong Anggaran Rp.200 Juta Untuk Jalan Menuju Air Terjun Aiku