Wartawan Senior Tutup Usia, Kapolres Morowali Utara Melayat ke Rumah Duka

oleh

OBORMOTINDOK.CO.ID. Morut– Kehilangan seorang mitra setia dalam menjaga serta memelihara Keamanan dan Ketertiban Masyarakat (Kamtibmas), Polres Morowali Utara berduka atas berpulangnya seorang wartawan senior Kabupaten Morowali Utara (Morut), Jumat 18 Agustus 2023.

Sosok yang dikenal sebagai Johnny Ingkiriwang.S.H, almarhum merupakan mitra aktif Polres Morowali Utara dalam melaporkan berbagai kegiatan Kepolisian terutama di wilayah Kabupaten Morowali Utara.

Johnny Ingkiriwang.S.H meninggal dunia pada Kamis, 17 Agustus 2023 dini hari setelah menjalani perjuangan melawan penyakit.

Ia berpulang di usia 66 tahun, bertepatan dengan peringatan Hari Kemerdekaan Republik Indonesia ke-78, di Rumah Sakit Umum Daerah Kolonodale.

Kapolres Morowali Utara AKBP Imam Wijayanto, S.I.K. M.H didampingi Wakapolres Morowali Utara Kompol Alfian Joan Komaling, S.H., M.Pd, Kabaglog Kompol Marthen Ratu, serta Kasubsi PIDM Sihumas Polres Morowali Utara Bripka Fardi Kadang, S.H, mengunjungi rumah duka di desa Tinompo, Kecamatan Lembo, Kabupaten Morowali Utara.

Dalam kunjungan berduka ini, Kapolres disambut hangat oleh keluarga almarhum. Kedatangan Kapolres dan rombongan disambut baik oleh istri dan keluarga almarhum.

“Saya atas nama keluarga dan jajaran Polres Morowali Utara mengucapkan duka cita yang mendalam. Semoga almarhum mendapatkan tempat yang terbaik di sisi Tuhan yang Maha Esa,” ujar Kapolres Morowali Utara.

Kapolres juga mengimbau agar keluarga yang ditinggalkan tetap tabah menghadapi cobaan ini. Ia menyampaikan pesan semangat untuk bangkit dari kesedihan atas kepergian suami dan ayah.

Istri almarhum pun mengucapkan terima kasih atas kunjungan dan doa yang diberikan oleh Kapolres dan jajaran Polres Morowali Utara. “Semoga Tuhan membalas kebaikan semua pihak,” ucap istri almarhum.

BACA JUGA:  Nasser Djibran Dukung Lahirnya DOB Tompotika Raya dan Batui-Toili

Kapolres Morowali Utara, almarhum Johnny Ingkiriwang.S.H telah terbukti sebagai wartawan yang berdedikasi.

“Almarhum adalah seorang wartawan yang baik dan menjadi bagian dari keluarga besar Polres Morowali Utara dalam menjaga serta memelihara Keamanan dan Ketertiban Masyarakat di Kabupaten Morowali Utara,” tambah Kapolres.(teguh)

**) Ikuti berita terbaru Obormotindok.co.id di Google News klik link ini dan jangan lupa Follow.