Bupati Poso dan Morowali Utara Doakan Kesehatan dan Kesuksesan Gubernur Rusdi Mastura di Usia ke-75

oleh
oleh

OBORMOTINDOK.CO.ID. POSO– Bupati Poso, dr. Verna G.M Inkiriwang, dan Bupati Morowali Utara, Dr. dr. Delis Julkarson Hehi, MARS, secara langsung menyampaikan ucapan selamat ulang tahun kepada Gubernur Sulawesi Tengah, H. Rusdi Mastura, di ruang kerja gubernur pada Senin pagi (10/2).

Dalam kesempatan tersebut, kedua bupati mendoakan agar Gubernur Rusdi Mastura senantiasa diberikan kesehatan dan umur panjang di usia ke-75 tahun.

“Selamat ulang tahun ke-75 Pak Gubernur, semoga sehat selalu dan panjang umur,” ujar Bupati Verna dengan penuh senyuman.

Menanggapi ucapan tersebut, Gubernur Rusdi Mastura menyampaikan rasa terima kasihnya kepada kedua kepala daerah yang berlatar belakang sebagai dokter.

Ia juga berharap agar mereka dapat terus bekerja dengan baik dalam melanjutkan kepemimpinan untuk periode kedua masing-masing, demi kemajuan dan kesejahteraan daerah yang dipimpin.

“Saya ucapkan terima kasih atas doa dan dukungannya. Semoga sukses dan daerahnya semakin maju,” ujar Gubernur Rusdi Mastura dengan wajah sumringah.**

 
BACA JUGA:  Refocusing APBD 2021 Tak Ganggu Mekanisme Belanja Daerah