Gaji Naik, PNS Banggai Bersyukur

oleh
oleh
Istimewa

OBORMOTINDOK.CO.ID. BANGGAI- Sejumlah Pegawai Negeri Sipil (PNS) Banggai mengaku bersyukur dengan kebijakan Presiden RI, Joko Widodo yang menaikkan gaji untuk tahun 2024 mendatang.

Tahun 2024 mendatang, PNS dan anggota TNI serta Polri seantero nusantara bakal menikmati kenaikan gaji. Kenaikan gaji PNS aktif sebesar 8 persen, sementara gaji bagi PNS yang telah pensiun, kenaikan agak besar, yakni sebesar 12 persen.

Tak hanya PNS, Presiden juga menaikkan gaji anggota TNI dan Polri. Kenaikannya juga sama persentasenya. Delapan persen bagi anggota TNI dan Polri aktif serta 12 persen bagi pensiunan.

Kebijakan kenaikan gaji para abdi negara itu diketahui dalam penyampaian pidato Presiden Republik Indonesia pengantar Rancangan Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (RAPBN) dan nota keuangan tahun 2024 dalam sidang bersama DPR DPD RI di Gedung Senayan DPR RI, Rabu (16/8/2023).

Kenaikan gaji PNS sebut Presiden Joko Widodo dalam pidatonya, untuk menjaga agar pelaksanaan transformasi berjalan efektif, maka reformasi birokrasi harus terus diperkuat, agar dapat mewujudkan birokrasi pusat dan daerah yang efisien, kompeten, profesional, dan berintegritas.

Pelaksanaan reformasi birokrasi kata Presiden Joko Widodo, harus dijalankan secara konsisten dan berhasil guna.

“Perbaikan kesejahteraan, tunjangan dan remunerasi ASN dilakukan berdasarkan kinerja dan produktivitas. RAPBN 2024 mengusulkan perbaikan penghasilan berupa kenaikan gaji untuk ASN Pusat dan Daerah/TNI/Polri sebesar 8% dan kenaikan untuk pensiunan sebesar 12%, yang diharapkan akan meningkatkan kinerja serta mengakselerasi transformasi ekonomi dan pembangunan nasional,” ungkap Presiden dalam pidatonya.

Kebijakan Presiden dalam rancangan anggaran negara dengan menaikkan gaji PNS disambut syukur PNS di Kabupaten Banggai.

BACA JUGA:  Halal Bihalal Pemda Morut Pererat Silaturahmi

“Syukurlah, ada kenaikan gaji untuk tahun 2024 mendatang,” staf Sekretariat DPRD Banggai, Imanuel Monggesang ketika berbincang dengan pewarta media ini. (top)

**) Ikuti berita terbaru Obormotindok.co.id di Google News klik link ini dan jangan lupa Follow.