OBORMOTINDOK.CO.ID. Banggai– Kepolisian Sektor (Polsek) Kintom bersama PT Panca Amara Utama (PAU) menggelar sosialisasi tentang bahaya penyalahgunaan narkoba bagi pelajar di lingkungan sekolah.
Kegiatan ini berlangsung di SMK Negeri 3 Luwuk, Kabupaten Banggai, pada Senin, 10 Februari 2025.
Selain Kapolsek Kapolsek Kintom, AKP Nanang Arioko, S.H., M.H., juga hadir perwakilan PAU Rahmat Afandi dan ikut di Dampingi Tim Maleo PT. Aitara Nopan Naebun.
Kapolsek Kintom, AKP Nanang Arioko, S.H., M.H., dalam pemaparannya menjelaskan dampak buruk narkoba terhadap generasi muda.
Ia menegaskan bahwa penyalahgunaan narkoba dapat merusak masa depan pelajar dan berpotensi menimbulkan berbagai masalah sosial serta hukum.
“Kami ingin membekali para pelajar dengan pemahaman yang benar tentang bahaya narkoba. Generasi muda harus sadar akan dampaknya yang merusak kesehatan, mental, serta masa depan mereka,” ujar AKP Nanang Arioko.
Sebagai perusahaan yang beroperasi di wilayah Kintom dan Nambo, PT Panca Amara Utama turut berperan dalam upaya pencegahan penyalahgunaan narkoba di kalangan pelajar.
Program ini merupakan bagian dari tanggung jawab sosial perusahaan (CSR) yang bertujuan menciptakan lingkungan yang lebih aman dan sehat bagi masyarakat sekitar.
PT PAU menekankan bahwa sinergi antara kepolisian, dunia pendidikan, dan perusahaan sangat penting dalam menanggulangi penyalahgunaan narkoba, terutama di kalangan remaja.
Kegiatan sosialisasi ini mendapat respons positif dari para siswa dan tenaga pendidik. Mereka berharap kegiatan seperti ini bisa terus dilakukan secara berkala agar kesadaran akan bahaya narkoba semakin meningkat di kalangan pelajar.
Dengan adanya program edukasi ini, diharapkan para siswa dapat memahami risiko besar dari penyalahgunaan narkoba serta memiliki ketahanan diri untuk menolak segala bentuk pergaulan yang berpotensi membawa dampak negatif.
#HidupSehatTanpaNarkoba