OBORMOTINDOK.CO.ID. Palu- Asisten Perekonomian dan Pembangunan, DR. H. Rudi Dewanto, SE., MM, menyaksikan serah terima jabatan (sertijab) Kepala LPP RRI Palu yang berlangsung di ruang Polibu, Kantor Gubernur, Senin, 20 Mei 2024.

DR. Rudi Dewanto menyaksikan penandatanganan serah terima jabatan sebagai tindak lanjut dari pelantikan yang telah dilakukan pada Senin, 22 April 2024, di Auditorium Yusuf Ronodipuro RRI Jakarta oleh Direktur Utama LPP RRI, I. Hendrasmo.

Dalam kesempatan tersebut, DR. Rudi Dewanto menyampaikan salam hangat dari Gubernur Sulawesi Tengah dan mengucapkan selamat datang kepada Drs. Azhari Bahriawan Thalib di Negeri Seribu Megalit.

Ia juga mengucapkan terima kasih kepada Raden Muhammad Yusridarto atas dedikasi dan kontribusinya dalam memajukan penyiaran publik radio di Sulawesi Tengah.

Menurut Rudi Dewanto, peran LPP RRI sangat penting dalam penyiaran publik di Indonesia. LPP RRI secara konsisten memberikan layanan informasi, pendidikan, dan hiburan, serta tetap eksis dengan menyiarkan konten yang atraktif, edukatif, dan inspiratif untuk masyarakat pendengar setia RRI.

Rudi Dewanto juga menambahkan bahwa Sulawesi Tengah adalah satu-satunya provinsi di Indonesia yang memiliki delapan jenis tambang, termasuk nikel di Kabupaten Morowali dan Morowali Utara.

Selain itu, Sulawesi Tengah juga memiliki destinasi wisata seperti pantai Tanjung Karang Donggala, terumbu karang Taman Nasional Togean, wisata camping di Danau Tambing, paralayang di Bukit Matantimali, Danau Paisupok di Banggai Kepulauan, serta situs prasejarah dengan patung-patung megalit di Lembah Bada, Napu, dan Besoa.

Rudi Dewanto berharap agar Kepala LPP RRI Palu yang baru dapat menanamkan rasa cinta dan memiliki terhadap Sulawesi Tengah.

“Saudara sudah terikat dan harus terpanggil untuk bertanggung jawab membangun Sulawesi Tengah dengan dedikasi dan kontribusi yang maksimal,” ujarnya.

Ia juga berharap hubungan kerjasama dan harmonisasi dengan jajaran LPP RRI Palu tetap solid untuk mewujudkan cita-cita bersama membangun Sulawesi Tengah yang lebih maju dan sejahtera.

Acara sertijab tersebut dihadiri oleh Forkopimda Sulteng, pejabat Pemprov Sulteng, Kepala BKKBN Sulteng, Kapolres Palu, Kejaksaan Palu, Pengadilan Negeri Palu, Jasa Raharja Palu, Baznas, Kemenag, Kepala TVRI Palu, Kepala RRI Makassar beserta rombongan, Kepala RRI Sulawesi Tenggara beserta rombongan, Kepala RRI Sulbar beserta rombongan, Kepala RRI Toli-Toli beserta rombongan, serta DWP RRI Palu dan karyawan/karyawati LPP RRI Palu.**

**) Ikuti berita terbaru Obormotindok.co.id di Google News

Jum Amar