OBORMOTINDOK.CO.ID – Babak 8 besar Liga 2 2021 akan diuji coba dengan menghadirkan penonton pada 15 Desember 2021. Stadion yang akan digunakan uji coba dengan penonton adalah Wibawa Mukti Cikarang dan Pakansari, Bogor, –keduanya di Jawa Barat.

“Atas arahan Pak Menpora (Zainudin Amali) dan Ketum PSSI (Mochamad Iriawan), kami akan mengadakan uji coba penonton di salah satu laga Liga 2 di Pakansari dan Wibawa Mukti,” ungkap Direktur Utama PT Liga Indonesia Baru (LIB)), Akhmad Hadian Lukita dalam konferensi pers virtual, Senin (6/12/2021).

“Tentunya ujicoba yang pertama ini jadi tolak ukur, ke depannya bagaimana kami menerapkan SOP kehadiran penonton di stadion,” ia menambahkan.

Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan mengaku uji coba ini belum sepenuhnya dibuka untuk masyarakat luas, tapi hanya undangan yang bisa menyaksikan pertandingan langsung di stadion.

Ini, katanya, juga bakal menjadi bahan evaluasi pemerintah untuk PSSI dan PT LIB maju ke tahap selanjutnya. Jika sukses, kehadiran penonton bakal diadakan juga di Liga 1.

“Tentunya ini baru rencana, tidak dijual dulu kepada umum, karena kita akan mencoba dengan siapa saja yang ada di stadion.”

“Nanti kita akan undang suporter dari beberapa klub untuk bisa masuk ke stadion, tetapi tetap kita batasi,” ujar Iriawan.

“Dalam aturan yang ada, 50 persen atau sekitar 5 ribu. Tetapi mungkin untuk sementara belum segitu, sehingga kita akan melihat penerapan dengan penonton di masa pandemi Covid-19 ini,” tambahnya.

Rencana PSSI dan PT LIB ini tergantung dari hasil rapat koordinasi dengan BNPB, Kemenkes, Kemenpora, dan Polri. *

Sumber: Suara.com

Phian