OBORMOTINDOK.CO.ID. Luwu-Mewakili Bupati Banggai, Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga (Kadispora), Drs. Yori Ntoi membuka kegiatan Futsal Open Turnamen Bupati Cup Tahun 2023, Jumat (10/2/23), bertempat di GOR Kilongan, Kelurahan Kilongan Permai, Kecamatan Luwuk Utara.

Informasi melalui Tim Liputan Dinas Komunikasi, Informatika, Statistik dan Persandian (DKISP) Kabupaten Banggai, dalam sambutannya, Yori mengapresiasi Karang Taruna Kelurahan Kilongan Permai dan Forum Pemuda Kilongan yang telah bekerja keras dalam mengupayakan terlaksananya kegiatan.

“Hal ini bukti adanya kepedulian pemuda terhadap olahraga, di kecamatan Luwuk Utara pada khususnya, serta Kabupaten Banggai pada umumnya,” katanya.

Dengan adanya kegiatan seperti ini, dipandang Pemerintah Kabupaten (Pemkab), sebagai upaya menggalang bibit-bibit pemain yang baik, guna membentuk tim yang solid, dimana nantinya menjadi representasi Kabupaten Banggai pada kompetisi dengan jenjang yang lebih tinggi.

“Apalagi baru-baru ini, cabang olahraga futsal mengharumkan nama baik Banggai dengan menjadi juara satu pada Porprov ke-9,” imbuh Yori.

Di akhir sambutannya Yori berharap tim yang berlaga dapat tetap menjaga sportifitas ketika bertanding.

“Kalah menang bukanlah tujuan akhir yang ingin diraih, akan tetapi, sejauh mana akhir dari pelaksanaan kegiatan ini, akan mampu menjaring pemain-pemain yang berbakat dan potensial,” tutup dia.

Diakhir sambutanya, tak lupa Yori menyampaikan salam hangat dan permohonan maaf Bupati Banggai atas ketidakhadiran, karena disaat yang sama beliau sedang melaksanakan tugas yang tidak kalah pentingnya.

Turut hadir pula, Camat Luwuk Utara, Iskandar Limonu, S.Ikom, unsur Forkopimda, serta perwakilan Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kabupaten Banggai. (co)

BACA JUGA: Dua Kasus Dihentikan Kejari Banggai Melalui Restorative Justice, Begini Kronologinya…?

Phian