ASN Tak Produktif Layak Disanksi

oleh

OBORMOTINDOK.CO.ID. MORUT- Wakil Bupati Morowali Utara (Morut), H. Djira K. menghendaki agar integritas para ASN tetap terjaga dengan baik. Jalinan kerjasama baik yang telah terjalin selama ini dapat dipelihara dan dijaga, untuk memaksimalkan tugas-tugas kedinasan yang diberikan.

“Kami harap kepada para pimpinan instansi jika ada staf yang tidak produktif (malas kerja) serta tidak patuh pada aturan, agar diberi sanksi untuk tidak menghambat kinerja staf yang produktif dari instansi itu sendiri,” tegas Wabup Djira saat memimpinuUpacara yang diikuti oleh seluruh ASN lingkup Pemda Morut bertempat di Pelataran Kantor Bupati, Senin pagi (19/06/2023).

Dalam amanatnya, Wabup Djira menyampaikan beberapa hal. Di antaranya, betapa pentingnya membangun komunikasi yang baik, antara staf atau jajaran instansi dengan pimpinannya serta antara pimpinan Instansi dengan bupati/wakil bupati secara berjenjang. Wabup ingin setiap hal yang berkaitan dengan pekerjaan dapat dikomunikasikan dengan baik.

Selanjutnya, Wabup berharap agar bulan ini semua permintaan yang memiliki deadline (batas akhir) agar segera dipenuhi oleh masing-masing instansi dan dikontrol langsung oleh pimpinan masing-masing instansi.

Kesempatan yang sama Wabup secara khusus berpesan kepada Dinas Pertanian dan Pangan agar menindaklanjuti Surat Edaran Bupati terkait pencegahan serta penanganan virus African Swine Fever (ASF) pada ternak babi dan virus Rabies pada anjing.

Djira menekankan agar komunikasi antara Dinas Pertanian dan Pangan dengan pihak kecamatan dan desa dapat terus terjalin demi menghindari dampak yang lebih besar dari kedua virus tersebut.

Yang terakhir, Wabup secara tegas mengingatkan kepada seluruh ASN agar tidak terlibat politik praktis, disebabkan karena adanya aturan yang mengikat ASN untuk tidak terlibat dalam politik praktis. Hal ini penting dilakukan mengingat tahun ini dan tahun depan merupakan tahun politik.

BACA JUGA:  Wabup Furqanuddin Hadiri Pelantikan Wakil Ketua Pengadilan Agama Luwuk

“Selamat bekerja, semoga Tuhan Yang Maha Kuasa memberikan kesehatan, kekuatan dan kelancaran bagi kita dalam menjalankan tugas-tugas dalam melayani kepentingan masyarakat menuju Kabupaten Morowali yang sehat, cerdas dan sejahtera,” tegas Wabup menutup amanat.**

**) Ikuti berita terbaru Obormotindok.co.id di Google News klik link ini dan jangan lupa Follow.