OBORMOTINDOK.CO.ID. Morut– Hari Raya Idul Fitri 1445 Hijriah tahubln 2024 Masehi menjadi momen berbagi kebahagiaan bagi PT Gunbuster Nickel Industry (GNI).
Dalam rangka menyambut perayaan tersebut, PT GNI telah menyerahkan bantuan berupa 12 ekor sapi kepada masyarakat di 12 Desa di sekitar Lingkar Industri.
Bantuan tersebut disalurkan kepada Desa yang terletak di Kecamatan Petasia, Petasia Timur, dan Witaponda, Kabupaten Morowali Utara dan Morowali Selatan pada Selasa, 9 April 2024.
Zhou Yuan, Pimpinan PT GNI, secara simbolis menyerahkan hewan kurban kepada sejumlah Kepala Desa di wilayah tersebut.
Acara penyerahan ini dilakukan di halaman Kantor PT GNI dan dihadiri oleh para Kades dan perwakilan Pemerintah Desa setempat. Bantuan sapi ini diharapkan dapat memberikan manfaat besar bagi masyarakat dalam merayakan Hari Raya Idul Fitri.
Tindakan ini merupakan bentuk apresiasi dari PT GNI terhadap kontribusi yang telah diberikan oleh masyarakat Desa Lingkar Industri dalam mendukung kemajuan perusahaan.
“Hari ini, perusahaan menyumbangkan satu ekor sapi untuk setiap Desa yang telah banyak membantu kami,” ungkap Zhou Yuan.
PT GNI berharap bahwa momen Hari Raya Idul Fitri akan membawa kedamaian, kebahagiaan, dan kesuksesan bagi seluruh masyarakat setempat. Mereka juga menyampaikan ucapan selamat kepada semua umat Muslim yang merayakan Idul Fitri.
Kepala Desa Molino, Muchtar Banawula, mengucapkan terima kasih atas bantuan yang diberikan oleh PT GNI kepada masyarakat desanya. Ia berharap agar kerjasama antara PT GNI dan masyarakat setempat terus solid dalam mendukung pembangunan dan kemajuan ekonomi Desa.
Sementara itu, Kepala Desa Tompira, Sufran Tanadi, mengapresiasi kepedulian PT GNI terhadap masyarakat setempat. Menurutnya, bantuan sapi tersebut sangat membantu dalam mengurangi beban warga dalam menyambut Hari Raya Idul Fitri. Bantuan ini menjadi bentuk kesyukuran yang luar biasa bagi masyarakat yang kurang mampu. (teguh)
**) Ikuti berita terbaru Obormotindok.co.id di Google News