OBORMOTINDOK.CO.ID – Perekonomian masyarakat desa di Kabupaten Banggai, Sulawesi Tengah diharapkan berkembang lebih pesat setelah Bupati Amirudin Tamoreka, Sabtu 18 Desember 2021 di Desa Tanah Abang, Kecamatan Toili meluncurkan program bantuan Badan usaha Milik Desa (BUMDes) untuk 23 desa.

BUMDes yang diberi nama MAIMA (maju, amanah, inovatif, mandiri, dan andalan) ini dibekali modal Rp500 juta setiap unitnya.

“Bantuan permodalan kepada 23 BUMDes bertujuan untuk merangsang badan usaha itu bisa lebih berkembang dalam ikut serta menyejahterakan masyarakat,” kata Bupati.

Dengan bantuan modal ini, Bupati berharap BUMDes bisa terus berkelanjutan dalam menjalankan usahanya.

Buati berjanji akan menambah jumlah BUMDes yang mendapat bantuan modal pada tahun-tahun mendatang.

“Desa yang belum menerima bantuan pada tahun ini jangan berkecil hati. Pengelolanya harus lebih serius dalam memenuhi syaratnya agar mendapat bantuan modal BUMDes,” kata Bupati.

Bupati juga berharap bantuan BUMDes ini akan menjadi awal kebangkitan perekonomian desa selanjutnya, sehingga bisa menjadikan desa sebagai sumber penghidupan dan kehidupan warganya.

Setelah meluncurkan BUMDes MAIMA ini, Bupati pada momentum yang sama juga membuka pasar rakyat yang menjual aneka jajanan desa serta perekaman kartu tanda penduduk elektronik (e-KTP) dan kartu keluarga di kawasan wisata Dego Dego Sawah.

Pasar rakyat ini menjual jajanan desa tradisional dan unik dari berbagai daerah yang disajikan secara sederhana dan alami tanpa pengawet, pewarna, dan pemanis buatan.

Alat tukarnya di pasar rakyat ini menggunakan alat tukar tempo doeloe oeang benggol. *

Phian