OBORMOTINDOK.CO.ID. Morut– Bupati dan Wabub Morowali Utara, (Morut), menyerahkan hewan qurban sebanyak 14 ekor secara pribadi di Hari Raya Idul Adha 1443 H atau 2022 Masehi, Minggu, (10/07/2022).

Dari 14 ekor hewan qurban, 12 ekor di antaranya langsung bantuan pribadi dari Bupati.

Hewan-hewan qurban tersebut dibagikan secara simbolis oleh Bupati dan Wakil Bupati Morut ditempat berbeda.

Satu diantaranya, Bupati Morut Delis J. Hehi yang didampingi Ketua Tim Penggerak PKK Febriyanthi DJ. Hehi menyerahkan hewan qurban di masjid Desa Molino, Kecamatan Petasia Timur.

Sementara Wabup H. Djira yang didampingi Wakil Ketua Tim Penggerak PKK menyerahkan hewan qurban di masjid Desa Mondowe, Kecamatan Petasia Barat.

Pada kesempatan itu, Bupati Morut mengucapkan selamat Hari Raya Idul Adha kepada seluruh umat muslim di Morowali Utara dan berharap semua umat bisa merayakan hari raya qurban ini dengan khidmat dan khusuk.

Sementara itu pelaksanaan sholat Idul Adha 1443 H terlihat terlaksanan di masjid-masjid di seluruh Kabupaten Morowali Utara.(MC)

Phian