OBORMOTINDOK.CO.ID. Morut– Ketua Tim Penggerak-PKK Kabupaten Morowali Utara, (Morut), Ny. Febriyanthi H.D.J Hehi S.Si, Apt, membukan Kegiatan Sosialisasi Pola Asuh Anak Remaja Di Era Digital (PAAREDI) Tahun 2023 Di Ruang Pola, Kamis (16/03/2023).

Kegiatan itu, diikuti para anggota TP-PKK Kabupaten, anggota TP-PKK 4 (empat) Kecamatan (Petasia, Petasia Barat, Petasia Timur dan Soyojaya).

Selain itu, hadir juga sejumlah guru dari 4 Kecamatan, mengikuti kegiatan Sosialisasi yang disampaikan langsung oleh Idris Y. Min’un S.Psi Psikolog selaku narasumber.

Dalam sambutannya, Ketua TP-PKK Kabupaten Morowali Utara Ny. Febriyanthi H.D.J Hehi S.Si, Apt, mengatakan bahwa para orang tua di era digital ini harus mendidik anak dengan baik sesuai dengan perkembangan zaman.

Hal ini dilakukan mengingat kondisi mental anak-anak zaman dahulu sebelum majunya era teknologi sangat berbeda dengan kondisi mental anak-anak zaman sekarang.

“Dahulu anak-anak memiliki cita-cita menjadi dokter, polisi dan lain sebagainya. Namun sekarang, seiring berkembangnya zaman dan teknologi, anak-anak sudah banyak yang ingin menjadi Youtuber atau Influencer,” jelasnya.

“Dahulu, anak-anak bermain di luar rumah bahkan sampai lupa waktu.

Namun sekarang, kita harus memaksa anak-anak untuk bermain diluar.

Hal ini terjadi karena adanya perkembangan teknologi berupa gadget yang membuat anak-anak cenderung bermain dengan gadget ketimbang bermain diluar rumah.

Sehingganya perlu pola asuh orang tua terhadap anak saat ini harus diubah serta disesuaikan dengan perkembangan zaman saat ini.

Karena anak ibarat sebuah kertas putih yang masih kosong.

Ketika orang tua menuliskan hal-hal baik, maka anak akan tumbuh menjadi orang yang baik pula.

“Mari kita didik anak kita dengan baik, sesuai dengan perkembangan zaman saat ini,”jelasnya

Anak-anak yang baik, akan menghasilkan pemimpin-pemimpin yang baik di masa depan. Dan ketika kita menjadi orang tua yang baik maka kita akan menciptakan bibit unggul yang baik untuk mewujudkan masyarakat Morowali Utara yang sehat, cerdas dan sejahtera (SCS)”, pungkasnya.

Kegiatan dilanjutkan dengan pemaparan materi oleh Idris Y. Min’un S.Psi Psikolog selaku narasumber.**

**) Ikuti berita terbaru Obormotindok.co.id di Google News klik link ini dan jangan lupa Follow.

Semuel Siombo