OBORMOTINDOK.CO.ID. Morowali-  Dalam rangka memperingati Hari Kemerdekaan Republik Indonesia, Komandan Kodim 1311/Morowali, Letkol Inf Alzaki, M.M., M.B.A., M.M.A.S, secara resmi membuka acara Turnamen Olahraga Semarak Merdeka Dandim 1311/Morowali.

Acara ini digelar di Aula serba guna Kodim 1311/Morowali pada Jumat, 4 Agustus 2023, pukul 20.30 Wita.

Turut hadir dalam kesempatan bersejarah ini para Pimpinan Forkopimda, Ketua Adat To Bungku, Ketua Persit Kartika Chandra Kirana Cabang LXVII Dim 1311/Morowali.

Hadir juga Ketua PBSI Kabupaten Morowali, Ketua Pordi, Ketua Percasi, Ketua Perstajam, Ketua PWI, Perwira staf Kodim 1311/Morowali, Para Danramil, Personil jajaran Kodim 1311/Morowali, dan Pengurus Persit Cabang LXVII Dim 1311/Morowali. Selain itu, peserta lomba Domino, Catur, dan Bulutangkis juga turut meramaikan acara.

Dalam sambutannya, Komandan Kodim 1311/Morowali menekankan bahwa turnamen ini tak sekadar tentang persaingan olahraga, melainkan juga merupakan kesempatan untuk mempererat tali persaudaraan dan silaturahmi di antara seluruh peserta.(teguh)

**) Ikuti berita terbaru Obormotindok.co.id di Google News klik link ini dan jangan lupa Follow.

Semuel Siombo