OBORMOTINDOK.COID. – Pedagang kaki lima (PKL) dana rung yang akan mendapat bantuan Rp1,2 juta adalah mereka yang belum pernah dapat Bantuan Presiden Produktif Usaha Mikro, serta beroperasi di daerah yang menerapkan pemberlakuan pembatasan kegiatan masyarakat level 4.

Hal ini disampaikan Menteri Keuangan Sri Mulyani sewaktu memberi bantuan tunai PKL-warung di Polrestabes Medan, Kami (9/9/2021).
Pemerintah rencananya akan menyediakan anggaran Rp1,2 triliun untuk 1 juta PKL- warung. Masing-masing dari mereka memperoleh bantuan Rp1,2 juta.

“Tidak hanya Medan, tapi daerah yang kena PPKM level 4. Itu keputusannya Kementerian Dalam Negeri,” ujar Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati.

Untuk menyalurkan bantuan itu, pemerintah mempercayakannya kepada TNI dan Polri. Institusi TNI dan Polri masing-masing akan menyalurkan kepada 500 ribu PKL-warung.
Menteri Sri Mulyani dan Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto telah menguji coba penyaluran bantuan PKL-warung Rp1,2 juta di Medan.

“Hari ini saya sudah laporkan ke Bapak Presiden bahwa saya dan Menkeu hadir untuk uji coba. Kalau sistemnya lancar nanti Bapak Presiden akan me-launching,” kata Airlangga.(kr)

Sumber: detik.com

Phian