OBORMOTINDOK.CO.ID – Wakil Gubernur Sulawesi Tengah  Ma’mun Amir berjanji membantu dan mendukung pembangunan BTS 4G di daerahya di tengah-tengah kesulitan yang dihadapi oleh PT Fiber Home Technologies Indonesia, selaku perusahaan yang akan membangun.

Hal ini disampaikan Wakil Gubernur Ma’mun Amir ketika menerima audiensi manajemen PT Fiber Home Technologies Indonesia di kantornya di Ktoa Palu, Rabu 24 November 2021.

Dalam audiensi itu, manajemen PT Fiber Home Technologies Indonesia menyampaikan bahwa pelaksanaan penyediaan infrastruktur BTS 4G di wilayah Sulawesi Tengah berjalan baik, namun kali ini khususnya di kawasan Tinggede, Kota Palu, mengalami sedikit hambatan berkait lahannya.

Manajemen PT Fiber Home Technologies Indonesia meminta bantuan Pemerintah Provinsi Sulawesi Tengah selaku pihak yang memiliki kewenangan.

Manajemen mengatakan, BTS 4G telah berdiri di 13 kabupaten dan kali ini dilanjutkan lagi membangun di Kota Palu, tepatnya di kawasan Tinggede.

Infrastruktur di Tinggede ini akan menjadi pusat BTS 4G yang akan menghubungkan dengan wilayah lainya seperti di Kabupaten Sigi dan Kabupaten Donggala.

Turut mendampingi Wakil Gubernur adalah Kepala BPKAD Bahran, Kadis Bina Marga dan Tata Ruang Syaifullah Djafar, dan Kadis Kominfo Faridah Lamarauna. *

Phian