OBORMOTINDOK.CO.ID – Wakil Ketua II DPRD Morowali Utara Muh. Syafri memberi apresiasi kepada Bupati dan wakil Bupati Morowali Utara dan jajarannya yang dalam tempo relatif singkat mampu menggenjot penerimaan Pendapatan Asli Daerah (PAD) 2021 hingga menembus Rp102 miliar.

Meskipun belum mencapai target yang ditetapkan dalam APBD yakni sekitar Rp130 miliar, namun realisasi ini sangat diapresiasi karena meningkatnya sangat signifikan, yakni hampir 100 persen dari realisasi 2020 yakni sekitar Rp54 miliar.

“Melihat kinerja Bupati dan Wakil Bupati serta Kepala OPD dan jajarannya itu, saya yakin bahwa ke depan, PAD akan terus naik dan mencapai target yang ditetapkan dalam APBD,” kata Safri yang juga Ketua DPC PKB Morowali Utara ini kepada media, Kamis 13 Januari 2022 siang.

Keberhasilan meningkatkan PAD secara signifikan tersebut adalah awal yang baik bagi kinerja pemerintahan Delis-Djira.

Namun Safri mengingatkan pemerintah daerah agar tidak cepat berpuas diri, karena capaian itu masih rendah dibandingkan potensi yang dimiliki oleh daerah ini.

Safri menyebut PAD Morowali Utara belum tergali secara maksimal, karena pemetaan potensi sumber-sumber penerimaan yang baru belum terencana dengan baik.

Ia mendorong Pemerintah Kabupaten Morowali Utara untuk lebih inovatif menggenjot PAD dengan mencari sumber-sumber baru.

“Olehnya itu, kami mendorong pemerintah lebih kreatif dan inovatif lagi dalam menggenjot PAD, apalagi tahun ini pandemi masih menjadi tantangan besar,” kata Safri. (MC) *

Phian